Menurut data lembaga
riset GfK hingga semester kedua 2015 lalu, smartphone yang paling diminati oleh
pengguna di Indonesia adalah smartphone dengan bentang layar 4,01 sampai 5
inci. Persentasenya mencapai hampir separuh dari seluruh smartphone yang
beredar di pasaran, yakni 48,3 persen.
ASUS Zenfone 2 yang digemari pengguna smartphone Indonesia |
Adalah ASUS Zenfone
2 Laser 5.0 ZE500KL, perangkat yang didesain khusus untuk memenuhi kebutuhan mayoritas
pengguna smartphone di Indonesia. Hadir dengan prosesor quad-core 64-bit
Qualcomm Snapdragon 410 RAM 2GB, penyimpanan internal 16GB dan sistem operasi
Android 5.0.2, sejumlah peningkatan telah dihadirkan pada produk ini
dibandingkan dengan varian Zenfone 5 inci versi awal.
“Zenfone 2 Laser
ZE500KL merupakan produk yang disediakan untuk memenuhi kebutuhan pengguna
smartphone Android yang rata-rata lebih memilih perangkat berukuran layar 5
inci,” sebut Juliana Cen, Country Product Group Leader, ASUS Indonesia. “Dengan
model yang satu ini, pengguna tidak perlu lagi bingung untuk menentukan
smartphone mana yang paling tepat untuknya,” klaim Juliana.
1 Komentar
dan ternyata zenfone 2 laser lebih terjangkau dari zenfone 2
BalasHapus