Semangat Belajar di Rumah Bersama ASUS BR1100

Morning Sedulur, 

Sudah setahun lebih anak-anak terpaksa sekolah di rumah atau Pembelajaran Jarak Jauh. Bagaimana kabarnya anak-anak? Masih tetap semangat atau sudah mulai lesu? Hehe. Bagaimanapun sulitnya situasi dan kondisi ini, kita harus tetap bersemangat belajar dan bekerja ya! 


Semangat Belajar di Rumah Bersama ASUS BR1100
Semangat Belajar di Rumah Bersama ASUS BR1100

Untuk memfasilitasi anak-anak biar makin semangat belajar di rumah, ASUS meluncurkan Laptop ASUS BR1100, seri laptop terbaru yang didesain khusus untuk menemani kegiatan belajar anak-anak sekolah. 

Nggak hanya penampilan laptop lebih tangguh tapi dilengkapi dengan spesifikasi yang mumpuni untuk menemani kegiatan belajar sehari-hari, ASUS BR1100 juga hadir dengan serangkaian fitur khusus sehingga aman dan nyaman digunakan oleh anak-anak.


Laptop canggih yang tak hanya tahan banting dan desainnya convertible, tapi juga memiliki segudang fitur istimewa. Nah, ASUS meluncurkan dua varian laptop BR1100 yaitu ASUS BR1100CKA dengan desain clamshell yang mudah digunakan. 


Terus, ada ASUS BR1100FKA yang memiliki desain convertible dan fleksibel sehingga dapat memaksimalkan interaksi saat anak-anak belajar. Kedua tipe ini dilengkapi berbagai modul pengaman khusus agar aman digunakan anak. 


Laptop Tangguh 


ASUS BR1100 tidak hanya tahan terhadap benturan. Berkat spill-resistant keyboard, laptop ini dapat tetap berfungsi dan terlindungi meski bagian keyboard-nya terkena tumpahan cairan. Tahu kan anak-anak suka belajar online sambil makan dan minum hehe walaupun sudah kita larang tapi tetap saja dilakukan. Nah, laptop ini ada keyboard anti tumpahan! Wow.


Semangat Belajar di Rumah Bersama ASUS BR1100

ASUS BR1100 juga sangat mudah dirawat. Berkat desainnya yang modular dan simpel, laptop ini mudah untuk dirawat sehingga ketika terjadi kerusakan proses perbaikan akan lebih cepat dan mudah.


Salah satu modul pengaman untuk laptop ini adalah lapisan karet pelindung di sekeliling bodi ASUS BR1100 sehingga dapat meredam benturan. Lapisan karet pelindung tersebut juga memastikan bagian dalam laptop ASUS BR1100 tetap terjaga. 


Ketangguhan ASUS BR1100 juga semakin terbukti berkat diraihnya sertifikasi lolos uji ketahanan berstandar militer AS (MIL-STD-810H). Dengan kata lain, ASUS BR1100 telah lolos berbagai pengujian ekstrem dengan standar militer AS. ASUS BR1100 sendiri telah dinyatakan lolos untuk setidaknya 22 jenis pengujian ekstrem mulai dari uji penggunaan pada suhu ekstrem hingga uji terhadap benturan dan vibrasi.  Yakin kan, laptopnya tangguh?


Cocok Untuk Belajar Online


Belajar online tak hanya pakai laptop mumpuni. Tapi juga konektivitasnya oke. Untuk itulah ASUS BR1100 telah hadir dengan fitur konektivitas menggunakan WiFi 6. Berbeda dengan modul WiFi generasi sebelumnya, WiFi 6 memiliki kecepatan transfer data serta kualitas konektivitas yang lebih baik.


Hal tersebut sangat penting untuk memastikan kegiatan pembelajaran jarak jauh dapat dilakukan tanpa hambatan koneksi.


Semangat Belajar di Rumah Bersama ASUS BR1100

Agar dapat diandalkan sebagai laptop pendukung pembelajaran jarak jauh, ASUS BR1100 juga dilengkapi teknologi AI noise cancelling. 


Teknologi tersebut memungkinkan suara bising yang ada di sekitar pengguna ASUS BR1100 untuk dapat dihilangkan secara otomatis sehingga komunikasi anak dengan guru dapat lebih jelas dan lancar. 


Tidak hanya itu, ASUS BR1100 juga hadir dengan kamera yang dilengkapi fitur noise reduction. Fitur ini membuat wajah pengguna dapat ditampilkan lebih jelas dan minim noise saat melakukan kegiatan tatap muka secara online. 


Fitur ini juga membuat wajah tetap dapat terlihat jelas meski digunakan pada berbagai kondisi cahaya sehingga memaksimalkan fleksibilitas penggunaannya.


Aman untuk Kesehatan Anak


Melindungi kesehatan anak merupakan salah satu fokus ASUS ketika menghadirkan BR1100. Dalam rangka meminimalisir dampak penggunaan laptop terhadap kesehatan anak, ASUS BR1100 dilengkapi dengan fitur khusus, salah satunya adalah layar dengan yang memungkinkan radiasi cahaya biru dapat diminimalisir tanpa mengurangi kualitas visual yang ditampilkan. 


Semangat Belajar di Rumah Bersama ASUS BR1100

Radiasi cahaya biru merupakan penyebab utama kerusakan pada mata akibat penggunaan perangkat digital dalam jangka waktu panjang. Kemampuan layar pada ASUS BR1100 juga telah diakui dunia dan telah mengantongi sertifikasi dari TÃœV Rheinland untuk kategori low blue-light emissions.


Tidak hanya mata, perlindungan juga dihadirkan secara menyeluruh untuk anak-anak pada ASUS BR1100. ASUS menghadirkan teknologi BacGuard pada ASUS BR1100. Teknologi anti bakteri tersebut diaplikasikan pada bagian keyboard yang merupakan bagian paling sering disentuh oleh anak-anak. BacGuard bekerja sebagai lapisan pelindung yang memungkinkan bakteri tidak dapat berkembang biak dan menjaga ASUS BR1100 tetap higienis.


Seru banget kan laptop BR1100 ini untuk belajar di rumah? 


#BeReadyForBR1100

#ASUS

Posting Komentar

10 Komentar

  1. Keren ini laptop, kecil-kecil cabe rawit. Namanya pun unik, ASUS BR1100. Pengen beliin ini buat ponakan yg masih PJJ

    BalasHapus
  2. Tp sayangnya ini belum dijual untuk individu ya mba? Aku baca msh utk sekolah2 .. semoga aja kalo ntr udh dilepas utk pembeli individu, harganya ga terlalu jauh naik :D. Lumayan murah bgt sih sbnrnya. Apalagi dengan safetynya yg mumpuni. Anti air dan tahan banting.

    BalasHapus
  3. Keren emang ASUS produk apa aja yang diluncurin inovative banget, kalau punya anakku juga sama bisa dibolak balik gitu layarnya dan emng bandel itu yg gw demen

    BalasHapus
  4. dengan laptop kece dan performa keren akan sangat menunjang pekerjaan banget. jadi lebih mudah untuk menyelesaikan banyak pekerjaan

    BalasHapus
  5. AUSUS kembali hadir dan mingin-mingini ni Teh. Ngiler banget pengen ppunya juga semoga ada rejeki aamiin ya Allah.

    BalasHapus
  6. Aku langsung googling harganya niih..
    Hihii...karena awalnya aku merasa gak butuh nambah gadget, aku pikir sekarang sudah mulai hybrid kan....tapi ternyata kasus di Bandung meningkat lagi euuiii...aku jadi khawatir banget kalau pun anakku boleh offline, aku memikirkan untuk tetap bertahan belajar online di rumah dulu.

    BalasHapus
  7. Waktu pakai laptop yang paling was-was sinar birunya. Ternyata ASUS memiliki kemampuan untuk meminimalisir hal itu tanpa mengurangi kualitas visual. Keren.

    BalasHapus
  8. Laptonya keve, kalau kataku sih buat mamak saja dipakai kerja 🤣 berhubung bocahku batal sekolah lagi karena pandemi ini hahahha...
    ASUS terus saja berinovasi dan semakin keren saja yaaaa

    BalasHapus
  9. Wah, bs jd pilihan yg oke unt anak2 yg belajar online ya. Nice. Tp kayaknya bs digunakan unt kt yg perlu laptop compact gini unt kerja2 ringan. Thanks for share. Infonya bermanfaat sekali.

    BalasHapus
  10. wah keren ya sudah mengantongi sertifikasi dari TÃœV Rheinland untuk kategori low blue-light emissions. pastinya ini sangat aman untuk mata kita ya

    BalasHapus